image image

Liputan Kemah Anak Sulsel 8-10 Agt 2013

LIPUTAN:

Lokasi Camp Anak yang baru pertama kali diadakan adalah di perkemahan Getengan Mengkendek, Tana Toraja. Acara ini terselenggara karena visi dan iman yang kuat dari Komisi Daerah PELNAP Sulsel, ibu Pdt. Triphena Da Costa & team.
Sejak Rabu malam, 7Agustus panitia lokal sudah berada di area dan ada beberapa peserta yang datang.

 

KAMIS  08 Agustus 2013:
07.00 - 09.00 peserta datang, mendaftar dan mendirikan tenda. Panitia menyelesaikan persiapan seluruh area.
10.00 -12.00 upacara pembukaan dihadiri perwakilan dari Kantor Menteri Agama. MD Sulsel : Pdt. Junus Padang.
Dalam sambutannya, MD mengharap adanya dukungan kurikulum dan standarisasi kualitas pelayanan Anak karena saat ini dengan kemajuan tehnologi, tantangan pelayanan anak makin berat. Bersyukur dengan adanya camp ini karena gereja akan menuai dampaknya.
Dari Kantor Kementrian Agama: Acara ini menarik karena bisa menjadi ajang pembentukan karakter anak yang sejalan dengan agenda nasional yaitu pembinaan karakter. Ketika karakter anak terbangun, maka anak bisa bersinar seperti bintang di dunia ini. Melayani anak berarti juga melayani Tuhan, Yesus juga menggunakan anak- anak sebagai contoh dalam pelayanannya. Dengan karakter yang terbangun, semoga anak bisa melakukan kebaikan, karena kebaikan adalah bahasa yang bisa dibaca oleh orang buta, tuli maupun bisu.


Sambutan ketua, kantor agama, MD + panitia


Ditutup dengan permainan tambourine + banner dan doa.


Pemandangan Tanah Toraja


Selanjutnya anak2 dibagi dalam kelompok sebanyak 12 orang perkelompok dengan satu pembina. Ketertiban sangat terjaga dengan adanya 5 orang 'komandan' yang bertugas. Diketuai Bp. Vichug Da Costa mereka menetapkan dan menerapkan tata tertib selama berada diperkemahan dengan disiplin tinggi.


Dibagi dalam kelompok dipimpin 5 komandan.

Total peserta tercatat 1.051 dengan 218 pembina dan panitia yang tinggal di 70 tenda di area tsb.
Sebelum makan siang, semua pembina mendapat briefing singkat dari Ida T Juwono,
saat berdoa, terasa kesungguhan mereka dalam mencari Tuhan.


Briefing singkat hari pertama & Encouragement sebelum pulang


16.00- 21.00 dibuka KKR oleh Ida T Juwono, hujan tidak menghalangi anak2 untuk tetap tinggal, mereka berdiri dibawah tenda selama DUA JAM ibadah karena tanah becek dan tidak bisa diduduki. Tuhan bergerak karena melihat mereka membayar harga.


KKR sore walaupun hujan, anak2 tetap berdiri. Yang dudukpun akhirnya berdiri selama 2 jam


Hujan 2 jam


Becek, tetap mendengarkan Firman Tuhan


Setelah makan malam, di putar cuplikan film Facing the Giant, ditutup dengan motivasi kepada mereka untuk tidak menyerah oleh Bp. Vichug Da Costa dan ditutup dengan doa.


Susasana di camp


JUMAT 09 Agustus 2013:
Setelah renungan pagi, senam dan sarapan.
08.00-10.00 Bina Anak, penyampaian FA tentang Daniel, yang dalam keadaan apapun tetap memiliki integritas kehidupan doa dan tetap menyembah Tuhan. Oleh Ida . Setelah beristirahat sebentar dan memasang alas duduk, acara dilanjutkan KKR pagi oleh Pdt. Hardy Halim.

Sementara anak2 dilayani, para guru sekolah minggu dan pembina berkumpul di tenda panitia untuk mendapat materi dari Ida, yang ditutup dengan mendoakan anak-anak kemudian bergabung dengan anak2 membantu altar call, berdoa bagi setiap anak. Dan Rohkudus bergerak.....dan Tuhan Hadir...dan anak-anak juga pembina mendapat lawatan Tuhan!
Makan siang, istirahat, berlomba dan berlatih untuk malam kreatifitas.




Guru sekolah minggu dan pembina berkumpul di tenda panitia untuk mendapat materi dari Ida.
 

16.00 KKR anak oleh bp Hardy. Mereka tekun mendengar Firman, dengan bersemangat ketika dipanggil untuk altar call, mereka maju dan berdesakan berdoa mengundang hadirat Allah.
Hadirat Allah terasa kuat! Kami berpesta Rohani, tidak ingin berhenti. Setiap orang diberkati!
Setelah makan malam, peserta menampilkan kreatifitas mereka dengan kelompoknya.

 


Pdt Hardy melayani KKR


Altar Call


SABTU 10 Agustus 2013:
Setelah saat teduh, sarapan, bersiap berkemas untuk pulang, lomba diteruskan.
Sementara mereka CCA dan melakukan aktifitasnya, kembali seluruh guru dan pembina berkumpul, dibekali semangat baru dan cara pandang yang baru tentang betapa pentingnya pelayanan anak. Ditutup dengan doa dan tidak ada satupun yang tidak mengalami jamahan Tuhan.


Lomba

11.00 penutupan Camp Anak oleh Bp. Hardy Halim.
Camp Anak Sulsel I ini berhasil dengan baik dan semua diberkati! Kiranya, mereka pulang dan berubah, mari berdoa agar mereka menangkap setiap apa yang sudah ditabur dan itu terus bertumbuh dalam hidup mereka yaitu :
"supaya kamu tiada beraib dan tiada bernoda, sebagai anak-anak Allah yang tidak bercela di tengah-tengah angkatan yang bengkok hatinya dan yang sesat ini, sehingga kamu bercahaya di antara mereka seperti bintang-bintang di dunia"




Makan bersama ketua MD Sulsel Pdt Efrayim Da Costa

 *Sumber: Ida T Juwono, Bendahara KP PELNAP GPdI

Pelnap Sulsel mengadakan 'Perkemahan Anak' pada tanggal 8-10 Agustus 2013.
di Getengan, Tana-Toraja.

Thema Perkemahan Anak 2013 ini : 'MENYIAPKAN GENERASI BINTANG' dgn pembicara:
1. Ida Tjempaka Juwono.
2. Pdt. Hardy Ruslim.

Ini adalah acara perkemahan (out door) pertama kalinya untuk anak-anak di tingkat daerah (Sulsel), sebelumnya mereka telah beberapa kali mengadakan Kids Camp di Makassar.

Karena pelaksanaannya di alam terbuka, maka Pelnap Sulsel akan mengemas acara sedemikian rupa dengan tujuan untuk membekali anak-anak (peserta) sehingga dapat memancarkan terang Kristus dalam kehidupan sehari-hari.

Ketua Panitia Perkemahan Anak 2013 ini adalah  Pdt. Set Boropadang dibantu dengan Sekretaris, Bendahara dan seksi-seksi lain yang seluruhnya adalah guru Sekolah Minggu dan Pelayan Anak di Toraja.